Dubai gelar kontes lelaki tertampan sejagat
Stasiun televisi Al Arabiya melaporkan, Selasa (18/9), sebanyak 23 lelaki bakal bersaing merebut gelar pria tertampan di dunia. Lomba ini bakal berlangsung seharian pada Sabtu pekan depan di Hotel H. Tim juri akan menilai mereka berdasarkan penampilan fisik, kecerdasan, dan bakat.
Tabloid 7Days terbitan Dubai menulis peserta Mr World kali ini dari India, Pakistan, Nepal, Suriah, Yordania, Palestina, Filipina, Tunisia, Mesir, Rusia, Kenya, China, dan Uni Emirat Arab. Seluruh kontestan menetap di Dubai sebagai pekerja asing.
Dalam kontes nanti mereka harus mengenakan pakaian-pakaian mewah dan menunjukkan daya tarik mereka.
Pemenang kontes itu akan dianugerahi gelar Mr World International 2012 dan Ambassador of Goodwill, serta menerima sejumlah hadiah.
Mr World pertama kali dilangsungkan pada 1996 di Kota Istanbul, Turki. Pemenangnya adalah Tom Nuyens dari Belgia. Lomba ini diadakan saban dua tahun. Gelar Mr World 2010 disandang Kamal Ibrahim dari Irlandia.
sumber :http://www.merdeka.com/dunia/dubai-gelar-kontes-lelaki-tertampan-sejagat.html
0 Response to "Dubai gelar kontes lelaki tertampan sejagat"
Post a Comment